Sekitar tanggal 18 Januari saya bertransaksi terakhir kalinya dengan kartu ATM BCA saya yang lama. Saya tau kehilangan kartu ATM saya tanggal 20 Januari kemarin. Hari ini tanggal 21 Januari saya coba langsung mengurusnya di Kantor BCA Cabang Pasar Minggu. Ternyata prosesnya sama sekali tidak sulit dan cepat asalkan syarat yang diperlukan dibawa. Sudah saya siapkan:
-Buku tabungan
-KTP
Akhirnya proses pun berlangsung cepat di CS BCA. segera kartu ATM saya diganti kurang dari 5 menit saja. Biaya ganti kartu Rp.10rb di-autodebit dari rekening saya. Hari itu pula kartu ATM BCA baru saya bisa digunakan dan kartu ATM lama saya otomatis terblokir
Terima kasih BCA
1 komentar:
diminta surat kehilangan dari kepolisian tidak gan?i
Posting Komentar